BERITA UNIK

Manfaat Buah Melon yang Jarang Di ketahui

PELANGIQQ LOUNGE – Manfaat Buah Melon yang Jarang Di ketahui. Salah satu buah yang mudah ditemukan dan kaya nutrisi adalah melon. Seperti juga berbagai buah lainnya, ada banyak manfaat buah melon untuk kesehatan.

Memperbanyak konsumsi buah serta sayuran sangat disarankan bagi Anda yang ingin menjalani pola hidup sehat, termasuk bagi ibu hamil dan menyusui.

Sebelum beranjak ke manfaat melon, tak ada salahnya kita mengetahui lebih dulu apa saja kandungan gizi di dalam buah yang satu ini. Melon (Cucumis melo) adalah buah berbentuk bulat atau oval. Daging di dalamnya halus, berwarna hijau muda kekuningan atau oranye.

manfaat buah melon

Ada berbagai jenis melon, seperti honeydewcantaloupemusk melon, hingga melon Jepang. Buah ini punya rasa yang manis, tinggi air, rendah kalori, serta mengandung vitamin dan mineral.

Manfaat Buah Melon yang Jarang Di ketahui

1. Mengendalikan tekanan darah

Umumnya, menjaga asupan sayur dan buah setiap harinya berkaitan dengan penurunan risiko tekanan darah tinggi dan penyakit jantung. Sebab, kedua kondisi tersebut saling terkait.

Salah cara menurunkan tekanan darah yang di anjurkan adalah mengonsumsi makanan tinggi kalium dan membatasi asupan sodium (natrium). Kandungan kalium dalam melon yang tinggi serta sodiumnya yang rendah membuat melon bermanfaat menjaga tekanan darah.

Buah melon mengandung vitamin dan mineral

2. Menjaga kesehatan tulang

Buah melon, yang jenis honeydew misalnya, mengandung beberapa nutrisi penting, seperti folat, vitamin K, dan magnesium. Ini membuat melon juga punya manfaat untuk menjaga kesehatan dan kekuatan tulang.

Folat adalah kandungan penting untuk menjaga kadar homosistein dalam tubuh, untuk mencegah pengurangan kepadatan mineral tulang dari waktu ke waktu.

Kandungan folat pulalah yang membuat melon punya manfaat untuk ibu hamil. Folat berperan penting dalam dalam pembuatan DNA, pembentukan jantung, tulang, hingga sistem peredaran darah bayi.

Selain itu, vitamin K dalam buah melon berfungsi dalam memproduksi protein struktural utama dalam tulang, osteocalcin yang sangat penting untuk kesehatan tulang.

3. Mengontrol kadar gula darah

Dengan mengonsumsi buah-buahan termasuk melon secara teratur dapat menjaga keseimbangan kadar gula darah.

Orang yang mengonsumsi buah segar setiap hari, kemungkinan memiliki risiko 12% lebih kecil untuk terkena diabetes daripada orang yang jarang makan buah.

Buah melon mengandung karbohidrat yang dapat meningkatkan kadar gula darah sementara. Meski begitu, ada kandungan lain yang mengimbanginya agar gula darah tak serta-merta melonjak.

4. Menambah asupan cairan

Melon termasuk buah yang tinggi kandungan air. Itu sebabnya, melon bermanfaat untuk mencegah dehidrasi.

Buah melon mengandung sekitar 90% air serta elektrolit. Kandungan air dan elektrolit dalam buah melon bermanfaat untuk menambah hidrasi serta kecukupan cairan dalam tubuh.

5. Memelihara kesehatan kulit

Kandungan vitamin C dalam buah melon juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit.

Asupan vitamin C yang cukup, penting untuk menjaga produksi kolagen dalam kulit. Kolagen berfungsi dalam memperbaiki dan memelihara jaringan kulit Anda.

Selain itu, senyawa antioksidan dalam vitamin C pun dipercaya dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari.

6. Menjaga kesehatan rambut

Tak hanya vitamin C, ada juga kandungan vitamin A dalam buah melon yang bermanfaat untuk pertumbuhan sekaligus pemeliharaan jaringan tubuh, termasuk rambut.

7. Meningkatkan kekebalan tubuh

Ada lagi manfaat lainnya yang bisa Anda rasakan dalam mengonsumsi buah melon, yaitu bermanfaat untuk membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Kandungan vitamin C dalam buah melon mendukung fungsi kekebalan tubuh. Tak hanya itu saja, vitamin C juga dapat mencegah serta mengobati berbagai infeksi pernapasan.

8. Melancarkan sistem pencernaan

Serat pada buah melon juga bermanfaat untuk membantu saluran pencernaan agar bekerja lebih efektif dan merangsang pertumbuhan bakteri baik.

Asupan serat yang cukup juga berfungsi dalam memperlambat respons gula darah.

Walapun jumlah serat pada melon tergolong kecil, yakni hanya mencukupi 5% dari kebutuhan harian, Anda tetap membutuhkannya untuk mencegah sembelit

9. Menjaga kesehatan mata

Melon mengandung dua antioksidan, yaitu lutein dan zeaxanthin. Senyawa karotenoid ini bermanfaat menjaga kesehatan mata serta mencegah mata rabun pada usia dini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *