Uncategorized

5 Pemain Belanda dengan Assist Terbanyak di Euro

TEKUN4D  Timnas Belanda merupakan salah satu negara dengan sejarah panjang dalam melahirkan pemain berbakat. De Oranje, yang melalui sistem pendidikan sejak usia dini dengan filosofi total football, berhasil mengorbitkan bintang sepak bola, mulai dari posisi kiper sampai penyerang.

Sebagian dari para pemain Belanda itu mampu mengukir rekor apik di turnamen internasional macam Euro. Salah satunya pemain Belanda dengan jumlah assist terbanyak di Euro.

Rekor assist termasuk yang bertahan cukup lama sejak Euro 2012. Sebab, belum ada pemain Belanda sejak tahun itu yang berhasil melampaui pencapaian seniornya soal menciptakan assist di Euro.TEKUN4D 

1. Ronald Koeman menorehkan 3 assist dalam 9 laga Euro

5 Pemain Belanda dengan Assist Terbanyak di Euro

Ronald Koeman di kenal sebagai gelandang bertahan dengan fisik kuat dan kemampuan tendangan jarak jauh akurat. Ia kerap menjadi andalan Timnas Belanda ketika berpartisipasi dalam turnamen besar, seperti Euro dan Piala Dunia. Khusus Euro, Koeman memiliki catatan apik dalam performa dan prestasinya.

Ia menorehkan 1 gol dan 3 assist dalam 9 laga Euro dalam 2 edisi pada 1988 dan 1992. Salah satu assist krusial yang pernah Koeman berikan terjadi ketika umpan matangnya berhasil di maksimalkan Wim Kieft pada laga terakhir babak grup Euro 1988. Selain itu, satu-satunya gol yang pernah ia ciptakan di Euro sukses memberikan kemenangan kepada Belanda (2-1) atas Jerman dan memastikan lolos ke babak final. Koeman bermain penuh selama 90 menit ketika Belanda menjuarai Euro 1988 setelah menang 2-0 atas Uni Soviet.TEKUN4D 

2. Marco van Basten memberikan 5 assist dalam 9 pertandingan Euro

5 Pemain Belanda dengan Assist Terbanyak di Euro

Marco van Basten tidak hanya tajam sebagai pencetak gol, tetapi juga punya visi permainan saat menciptakan peluang. Ia membuktikannya dengan torehan assist selama membela Timnas Belanda di Euro. Van Basten tercatat menorehkan 5 gol dan 3 assist dalam 9 pertandingan.

Ia pernah menorehkan dua assist penting saat membawa Belanda menjuarai Euro 1988. Van Basten menjadi pengoper bola kepada Ronald Koeman yang mencetak gol penyeimbang 1-1 saat melawan Jerman pada babak semifinal. Ia juga yang akhirnya menjadi pencetak gol kemenangan Belanda atas Jerman (2-1). Van Basten mengulangi aksinya tersebut ketika mencetak 1 assist untuk gol Ruud Gullit dan menorehkan 1 gol saat De Oranje menang atas Uni Soviet dengan skor 2-0 pada babak final.

3. Dennis Bergkamp menciptakan 4 assist dari 13 penampilannya di Euro

5 Pemain Belanda dengan Assist Terbanyak di Euro

Dennis Bergkamp masuk Timnas Belanda untuk berlaga di Euro dalam tiga edisi pada 1992, 1996, dan 2000. Ia langsung mencetak satu gol saat debutnya di Piala Eropa kala Belanda mengalahkan Skotlandia 1-0 pada babak grup Euro 1992. Bergkamp baru mencetak assist pertamanya saat Belanda kalah 1-4 atas Inggris pada laga ketiga babak grup Euro 1996.

Bergkamp kemudian menorehkan assist keduanya ketika umpan matangnya berhasil dikonversi menjadi gol oleh Patrick Kluivert dalam kemenangan Belanda (3-2) kontra Prancis pada pertandingan ketiga babak grup Euro 2000. Ia menjadi salah satu pemain kunci dengan mencetak dua assist saat Belanda mengalahkan Yugoslavia 6-1 pada babak perempat final Euro 2000. Secara keseluruhan, Bergkamp menorehkan 4 assist dalam 13 penampilannya selama bermain di Euro.TEKUN4D 

4. Wesley Sneijder mencetak 4 assist dalam 8 laga di Euro

5 Pemain Belanda dengan Assist Terbanyak di Euro

Wesley Sneijder merupakan salah satu gelandang terbaik yang pernah dilahirkan akademi Ajax Amsterdam. Ia memiliki kemampuan dalam menciptakan peluang lewat umpan akurat dan tendangan jarak jauh. Skill tersebut membuatnya menjadi andalan di lini tengah Timnas Belanda saat melakoni turnamen besar macam Euro.

Sneijder total mencetak 4 assist dalam 8 pertandingan di Piala Eropa bersama Belanda. Ia tampil dalam tiga edisi Euro pada 2004, 2008, dan 2012. Pencapaian terbaiknya ketika meloloskan Timnas Belanda sampai peremapt final Euro 2008.TEKUN4D 

5. Arjen Robben mengoleksi 5 assist dari 9 penampilannya di Euro bersama Belanda

5 Pemain Belanda dengan Assist Terbanyak di Euro

Arjen Robben dikenal sebagai pemain lincah dengan kemampuan kaki kiri luar biasa. Kecepatannya sebagai pemain sayap membuatnya menjadi andalan di klub maupun negaranya. Konsistensi performa Robben sukses mencatat rekor apik di Euro.TEKUN4D 

Ia total mencetak 5 assist dalam 9 penampilan selama tampil dalam tiga edisi Euro pada 2004, 2008, dan 2012. Sayangnya, Robben gagal membawa Belanda meraih gelar juara. Pencapaiannya paling tinggi ketika meloloskan Belanda ke babak perempat final, tetapi kalah atas Rusia dengan skor 1-3.

Kelima pemain di atas layak disebut sebagai legenda sepak bola Belanda. Nama mereka memang tidak sebesar Johan Cruyff yang berhasil mengubah sepak bola dengan filosofi total football. Namun, prestasi kelima pemain ini bersama Belanda patut mendapat respek lebih. Ronald Koeman dan Marco van Basten menjadi bagian dari sejarah satu-satunya gelar juara bergengsi yang pernah Belanda menangkan. Sementara itu, Arjen Robben, Dennis Bergkamp, dan Wesley Sneijer pernah menjadi pemain penting bagi De Oranje dengan torehan assist selama bermain di Euro.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *