Uncategorized

5 Obat Kutil Kelamin yang Ampuh

5 Obat Kutil Kelamin yang Ampuh - Alodokter

PELANGIQQ — 5 Obat Kutil Kelamin yang Ampuh. Obat kutil kelamin mampu menghilangkan kutil yang ada di kelamin dengan cara melawan virus penyebab kutil dan meningkatkan kekebalan tubuh. Obat ini dapat di beli di apotek dan di gunakan dengan atau tanpa resep dari dokter.

5 Obat Kutil Kelamin yang Ampuh. Kutil kelamin adalah penyakit infeksi menular seksual yang di sebabkan oleh infeksi virus HPV (human papillomavirus). Penyakit ini bisa menular atau di tularkan melalui hubungan seksual lewat vagina atau anus, tetapi dapat pula melalui seks oral.

Kutil kelamin di tandai dengan munculnya benjolan kecil di area kelamin maupun anus. Kondisi ini dapat menimbulkan rasa tidak nyaman, gatal, terasa seperti ada yang mengganjal, atau rasa seperti terbakar atau nyeri di kelamin. Untuk mengatasinya, kutil kelamin dapat di obati dengan obat kutil kelamin.

Berbagai Obat Kutil Kelamin

Obat kutil kelamin memiliki kandungan tertentu yang dapat membantu menghilangkan keluhan ini. Untuk mengatasi kutil kelamin, Anda bisa menggunakan obat kulit kelamin berikut ini:

Laprosin 250 mg Sirup 60 ml

Laprosin sirup merupakan obat kutil kelamin yang juga bisa di gunakan untuk mengatasi infeksi virus herpes simpleks. Di dalam obat ini terdapat kandungan methisoprinol, yang merupakan golongan obat antivirus.

Obat ini bekerja dengan cara meningkatkan imunitas tubuh dan menghambat pertumbuhan virus penyebab kutil, sehingga penyakit ini bisa segera tertangani. Untuk orang dewasa, dosis Laprosin sirup umumnya ialah 10 ml dengan aturan konsumsi 6–8 kali per hari.

Laprosin sirup harus di konsumsi atas anjuran dari dokter dan dapat menyebabkan efek samping berupa kelelahan, sakit kepala, sering buang air kecil, dan konstipasi.

Methisoprinol 250 mg Sirup 60 ml Phapros

Sesuai dengan namanya, obat ini mengandung methisoprinol yang dapat meningkatkan imunitas tubuh dan memperlambat pertumbuhan virus dalam tubuh, termasuk virus penyebab kutil kelamin.

Konsumsi obat ini harus berdasarkan resep dari dokter. Dosis konsumsi Methisoprinol umumnya ialah 10 ml, 6-8 kali per hari. Methisoprinol dapat di konsumsi sesudah makan sesuai dengan jadwal yang di anjurkan dokter.

Methisoprinol belum di ketahui bisa menyerap ke dalam ASI atau tidak. Oleh karena itu, konsultasilah lebih dahulu dengan dokter jika Anda sedang menyusui dan ingin mengonsumsi obat ini.

Red Propolis 10 ml

Red Propolis bisa di jadikan sebagai obat kutil kelamin karena mengandung antioksidan dan memiliki efek antivirus. Artinya, mengonsumsi obat ini bisa menghilangkan kutil yang ada di kelamin. Obat ini bekerja dengan cara meningkatkan imunitas tubuh, sehingga tubuh mampu melawan virus HPV dengan baik.

Red Propolis masuk ke dalam golongan obat bebas sehingga bisa di konsumsi tanpa resep dari dokter. Meski demikian, penting untuk mengonsumsi obat ini sesuai dengan aturan yang tertera pada kemasan agar Red Propolis bisa bekerja secara efektif dalam memerangi virus HPV.

Aturan konsumsi Red Propolis untuk orang dewasa ialah 3–4 tetes per hari. Teteskan obat ini ke dalam ½ gelas air hangat lalu konsumsilah secara perlahan. Red Propolis juga bisa di oleskan langsung ke kulit menggunakan cotton bud.

Pemakaian Red Propolis dalam dosis berlebih dapat menyebabkan reaksi alergi berupa iritasi kulit atau iritasi area sekitar mulut. Orang dengan riwayat asma atau eksim sebaiknya berhati-hati dalam menggunakan Red Propolis dan melakukan konsultasi terlebih dahulu ke dokter.

Pronovir 250 mg Sirup 60 ml

Dalam Pronovir Sirup terkandung methisoprinol yang bisa membantu meningkatkan imunitas tubuh, sekaligus menghambat pertumbuhan virus penyebab kutil kelamin.

Pronovir Sirup harus di konsumsi berdasarkan resep dari dokter sehingga dosis konsumsinya bisa berbeda pada setiap orang. Namun, anjuran konsumsi obat biasanya ialah 10 ml, 6–8 kali per hari.

Isprinol 500 mg 4 Tablet

Isprinol merupakan obat kutil kelamin yang mampu meningkatkan imunitas tubuh dan menghentikan pertumbuhan virus, termasuk virus yang menyebabkan kutil kelamin.

Konsumsi obat ini dapat di lakukan setelah atau sebelum makan. Karena termasuk golongan obat keras, obat ini harus di konsumsi berdasarkan resep dari dokter.

Itulah beberapa obat kutil kelamin yang di jual di apotek. Perlu di ingat bahwa ada kemungkinan kutil kelamin timbul kembali setelah di obati dengan obat kutil kelamin. Jika hal ini terjadi, ada beberapa pilihan terapi untuk mengatasi kutil kelamin yang di sarankan dokter, seperti krioterapi, terapi laser, dan kauterisasi.

Jika konsumsi obat kutil kelamin tidak juga membuat kutil kelamin hilang, konsultasikan kepada dokter. Dokter akan melakukan pemeriksaan dan memberikan penanganan yang sesuai dengan kondisi yang Anda alami.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *